Peringatan hari ulang tahun Mapala STTL kali agak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. dalam masa kepengurusan BPO 2013-2015 ini kami sepakat untuk mengambil tema "Together We Share".
Nah, Salah satu agendanya yaitu mengadakan kunjungan ke panti asuhan untuk berbagi sedikit rejeki kami dengan adik-adik di panti asuhan ini.
kebetulan adik-adik di panti asuhan ini adalah anak-anak korban konflik horizontal dari berbagai daerah di indonesia. mulai dari sabang sampai merauke, dan dari miangas sampai ke pulau rote.
Pengumpulan dana yang kami lakukan turut melibatkan mahasiswa di kampus STTL "YLH" Yogyakarta. sebagian dari mereka ada yang menyumbangkan baju-baju bekas layak pakai, buku-buku edukasi sekolah dasar dan menengah. Hasilnya Alhamdulillah.
berikut dokumentasi kegiatan ini.